Achmaddimas.com – Bagi yang membutuhkan software untuk pembukuan maka bisa coba aplikasi akuntansi MYOB. Dimana banyak kelebihan jika sobat menggunakan ini dan beberapa kekurangan yang akan kita bahas.
MYOB sederhana nya yaitu aplikasi untuk pembukuan karena mampu mengolah data akuntansi secara baik dan juga detail. Dimana nama MYOB merupakan singkatan dari Mind Your Own Business.
Jadi dari namanya saja MYOB memang digunakan untuk kebutuhan bisnis. Jadi buat aplikasi pembukuan jelas cocok sekali menggunakan software satu ini. Terutama bagi yang baru mencoba aplikasi pembukuan.
Baca Juga : Cara Atasi Mohon Maaf Anda Tidak Dapat Melakukan Pembelian Produk Ini Telkomsel
Karena software MYOB mempunyai tampilan yang sederhana dan mudah dipahami bagi yang awam sekalipun. Namun bagi yang baru mencoba perlu tahu cara kerja program MYOB satu ini.
Bagi sobat yang hendak menggunakan MYOB sebagai software akuntansi perlu tahu terlebih dahulu kelebihan dan kekurangan agar tahu lebih jelas mengenai aplikasi pembukuan satu ini.
Kelebihan Dan Kekurangan Software Akuntansi MYOB
Ada kekurangan dan kelebihan pada setiap aplikasi pembukuan termasuk software akuntansi MYOB.
Kelebihan Software Akuntansi MYOB
Untuk kelebihan software Akuntansi MYOB cukup banyak dan berikut ini beberapa keunggulannya.
Mudah Dipahami
Software akuntansi MYOB memiliki fitur-fitur yang mudah dipahami cara kerja nya. Sehingga bagi pemula yang ingin belajar aplikasi pembukuan ini, Maka akan cepat mudah belajar karena navigasi nya mudah dipahami.
Data Bisa Di Export Ke Program Excel
Ketika hendak membutuhkan data dalam program Excel, Maka pengguna cukup export ke data format Excel. Dimana memang software akuntansi ini juga mampu ekspor ke dalam program Excel.
Tidak Ada Maintenance
Kebanyakan software akuntansi terdapat maintenance dari developer karena sedang terjadi pemeliharaan atau perbaikan fitur. Kelebihan software MYOB tidak ada maintenance sehingga pengguna tak perlu khawatir jika sewaktu-waktu maintenance karena memang tidak ada maintenance dari pengembang.
Efektif Dalam Melakukan Perhitungan
Perhitungan dengan menggunakan software MYOB jauh lebih efektif karena pengguna bisa melakukan perhitungan menggunakan rumus manual di aplikasi ini. Perhitungan akan jauh lebih cepat karena banyak fitur yang membantu untuk perhitungan di aplikasi MYOB.
Membantu Mengatur Manajemen Bisnis Lebih Dari Satu
Software akuntansi MYOB mempunyai kelebihan yaitu multi user. Sehingga bisa digunakan lebih dari satu pengguna dan bisa digunakan untuk memanajemen banyak bisnis sekaligus.
Dengan software akuntansi MYOB bisa digunakan untuk melakukan manajemen keuangan bisnis dan mengolah pencatatan dengan sangat baik. Pelaporan bisa dilakukan menggunakan software ini dan hasilnya cukup detail.
Harga Murah
Untuk software akuntansi MYOB juga memiliki harga yang murah untuk kelas UKM. Dimana harganya sekitar 6-7 juta yang tentu murah untuk skala bisnis yang banyak. Terutama bagi yang memiliki banyak proyek, Maka bisa menggunakan MYOB jika menginginkan aplikasi pembukuan dengan harga murah.
Kekurangan Software Akuntansi MYOB
Selain memiliki banyak kelebihan, Sobat juga perlu tahu beberapa kekurangan software akuntansi MYOB sebagai berikut.
Belum Bisa Digunakan Multi Company
Aplikasi akuntansi MYOB bersifat multi user yang bisa digunakan banyak pengguna. Namun belum bisa digunakan untuk multi company yang artinya software ini hanya bisa digunakan untuk satu perusahaan saja.
Belum Tersedia Bahasa Indonesia
Seperti biasanya software-software semacam ini belum tersedia bahasa Indonesia. Walau sepele namun sebenarnya aplikasi ini akan jauh lebih mudah jika tersedia dalam bahasa Indonesia. Namun tenang saja karena default aplikasi pembukuan ini menggunakan bahasa Inggris.
Belum Mendukung Multi Gudang
Bagi anda pebisnis yang memiliki banyak gudang akan mengalami kesulitan karena MYOB belum mendukung untuk multi gudang. Terlebih bagi sobat yang mempunyai bisnis lebih dari satu gudang.
Belum Bisa Multi Currency
Multi currency menjadi fitur penting pada software akuntansi seperti MYOB. Namun sayang MYOB belum dibekali fitur seperti multi currency yang cukup membantu untuk pembukuan. Pengguna akan kesulitan karena perlu konversi mata uang secara manual untuk dimasukkan ke data pencatatan.
Perbedaan Format Neraca
Format neraca yang digunakan aplikasi MYOB yaitu format neraca keuangan Australia. Yang jelas berbeda dengan format neraca negara kita Indonesia. Hal ini nantinya merepotkan karena umumnya menggunakan format neraca keuangan Indonesia.
Tidak Tersedia Penghitungan Pajak
Karena aplikasi akuntansi MYOB merupakan software dari Australia. Maka jelas tidak ada fitur perpajakan di Indonesia untuk software ini. Sehingga untuk menghitung jumlah beserta pajak akan kesulitan jika menggunakan software ini.
Akhir Kata
Itulah kelebihan dan kekurangan software akuntansi MYOB yang perlu sobat tahu. Sobat bisa mencoba aplikasi pembukuan ini jika tertarik. Sekian dari Achmaddimas.com dan terimakasih telah membaca.