Achmaddimas.com – Banyak yang belum tahu item counter Terizla Mobile Legends di patch baru. Apalagi hero fighter ini banyak sekali digunakan Exp Laner karena kekuatan damage nya yang cukup besar.
Terizla merupakan hero dengan role fighter di Mobile Legends yang berada di Exp Lane. Skill hero ini sangat berguna di team fight ataupun laning phase. Karena memang hero ini juga mempunyai banyak sekali kelebihan.
Kelebihan untuk Terizla yaitu clear minion yang cepat, skill-skill yang cocok untuk team fight, durabilitas nya yang kuat, skill crowd control yang cukup mengganggu dan damage yang mematikan.
Itulah kenapa Terizla sangat banyak di pick oleh Pro Player ketika di tournament khususnya di MPL. Karena memang hero ini bisa dibilang paket lengkap dan hanya lemah di mobilitasnya saja.
Ketahui Juga : Item Counter Dyrroth
Lantas apa saja item counter Terizla Mobile Legends di patch baru kali ini ? berikut sudah saya rangkum beberapa item yang bisa dibeli sebagai counter hero Terizla.
Item Counter Terizla Mobile Legends Patch Baru
Buat sobat yang sudah penasaran apa saja item counter Terizla Mobile Legends di patch terbaru dengan emblem yang baru bisa simak berikut ini.
1. Warrior Boots
- +22 Physical Defense
- +40 Movement SPD
Item counter Terizla pertama dari sepatu yaitu Warrior Boots. Sepatu untuk menahan damage physical ini cocok untuk counter hero fighter satu ini. Pasalnya Terizla cukup sakit di early game dan butuh item defense yang ampuh untuk menahan damage physical nya.
2. Dominance Ice
- +500 Mana
- +70 Physical Defense
- +5% Movement SPD
Jika sobat menghadapi Terizla di Exp Line maka wajib beli item Dominance Ice. Karena Dominance Ice menjadi salah satu item counter Terizla. Dimana hero fighter satu ini mengandalkan item spell vamp yang membuat regenerasi HP kencang dan tak habis-habis apalagi ada Minions.
Untuk counter regenerasi HP yang kencang pada hero Terizla bisa mengandalkan item Dominance Ice. Item satu ini mempunyai pasif yaitu mengurangi regenerasi HP lawan sebesar 50% yang cukup efektif. Untuk hero Tank ataupun Fighter wajib membeli item satu ini untuk lawan Terizla.
Baca Juga : Item Counter Harley Mobile Legends
3. Wind of Nature
- +30 Physical ATK
- +20% Attack Speed
- +10% Lifesteal
Untuk hero Marksman yang seringkali mati karena ultimate Terizla dan terkena efek racunnya. Maka wajib beli item counter Terizla yaitu Wind of Nature atau yang sering kita sebut sebagai WON.
Terizla sebagai hero fighter seringkali membuat marksman tidak berkutik melawannya apalagi jika sudah terkena ultimate nya. Dengan membeli Wind of Nature yang memberikan efek kebal damage physical selama 2 detik sangat cocok untuk counter Terizla.
4. Winter Truncheon
- +400 HP
- +25 Physical Defense
- +60 Magic Power
Hero Mage juga jadi sasaran empuk untuk hero Terizla. Karena hero Mage menggunakan magic power maka tidak cocok untuk membeli WON. Maka sebagai opsi item counter Terizla bisa membeli item Winter Truncheon.
Winter Truncheon mempunyai efek bernama Freeze yang membuat hero beku dan kebal dari damage apapun selama 2 detik. Item ini sangat efektif untuk counter hero Terizla apalagi counter ultimate nya yang cukup mengganggu.
5. Immortality
- +800 HP
- +30 Physical Defense
Opsi buat semua hero untuk item counter Terizla yang bisa dibeli yaitu Immortality. Item satu ini penting sekali di late game karena efek pasifnya yang membuat hero bisa mempunyai 2 nyawa.
Ketika hero kehilangan semua Hp dan mati, Maka bisa bangkit 2,5 detik setelah mati dan mendapat 16% Maks HP dan 220-1200 perisai yang bertahan selama 3 detik. Efeknya item ini cukup mahal apalagi di late game ketika kondisi sedang war.
6. Sea Halberd
- +80 Physical Attack
- +25% Attack Speed
Buat pengguna Marksman jika di tim terutama roam tidak menggunakan Dominance Ice. Maka item Sea Halberd wajib dibeli sebagai item counter hero Terizla. Karena hero fighter satu ini mempunyai regenerasi HP yang tinggi dan untuk mengurangi regen HP nya bisa dengan membeli item Sea Halberd.
Ketahui Juga : Item Counter Pharsa
7. Malefic Roar
- +60 Physical Attack
Item counter Terizla berikutnya yaitu Malefic Roar dengan efeknya yaitu memberikan penetrasi tinggi ke musuh. Item satu ini penting untuk memecah armor musuh terutama untuk hero Terizla yang mempunyai durabilitas yang cukup tinggi.
Akhir Kata.
Demikian informasi mengenai item counter Terizla patch baru. Sebenarnya hero fighter satu ini mempunyai kekurangan yaitu mobilitasnya yang rendah. Namun kesulitan melawan hero satu ini yaitu skill ultimate yang cukup mengganggu dan damage nya yang cukup sakit.
Jadi pemilihan item yang dibeli cukup penting sebagai counter hero Terizla. Sekian informasi dari Achmaddimas.com dan terimakasih telah mengunjungi blog ini.