Dimas W Cuma Penulis Biasa Yang Kadang Males-Malesan Kadang Semangat.

7 Rekomendasi Event yang Bisa Dikunjungi di Paris saat September 2024

2 min read

event paris

Liburan ke Paris selalu menawarkan pengalaman yang sulit untuk dilupakan. Tidak hanya bisa mengunjungi tempat-tempat wisatanya yang menarik, kamu juga bisa meluangkan waktu untuk menghadiri event seru selama berlibur ke Paris, lho! Jangan khawatir masalah biaya, karena sekarang ada banyak produk pinjaman bank yang bisa diandalkan.

Untuk kamu yang memiliki rencana melakukan perjalanan liburan ke ibu kota Prancis pada bulan September 2024 nanti, artikel ini akan mencoba merangkum tentang macam-macam event yang bisa kamu kunjungi di sela waktu liburanmu tersebut. Simak pembahasan lebih lengkap terkait event di Paris sepanjang bulan September 2024 di bawah ini.

7 Event Menarik di Paris pada September 2024

Sebagai salah satu kota yang sibuk, Paris sering menjadi tempat untuk menyelenggarakan acara-acara penting. Tidak hanya acara formal, namun kamu bisa menemukan banyak acara yang menawarkan kesenangan di kota tersebut.

Jika kamu memiliki rencana berlibur, beberapa event yang menarik dan menjadi rekomendasi untuk kamu kunjungi pada bulan September 2024 di Paris antara lain yaitu sebagai berikut.

  • Jazz A La Villette

Untuk kamu yang merupakan penggemar musik jazz, kamu bisa menghadiri konser Jazz A La Villette tahun 2024 di Paris. Festival ini berlangsung mulai dari tanggal 29 Agustus hingga 8 September 2024 nanti.

Jazz A La Villette diselenggarakan di Philharmonie de Paris, Grande Halle de La Villette, dan Cité de la Musique. Dengan venue tersebut, kamu akan bisa menonton banyak musisi jazz yang berasal dari Prancis hingga musisi internasional dengan genre musik jazz

Sungguh menarik, bukan? Jika kamu tertarik, kamu bisa mewujudkan menonton artis jazz impianmu dengan mengandalkan dana dari pinjaman online bunga rendah.

  • Paris Design Week

Untuk kamu yang menyukai desain, di bulan September juga akan diselenggarakan Paris Design Week. Acara ini akan menampilkan desain-desain terbaik dan terbaru dari tren dekorasi rumah. 

Event ini akan dilangsungkan pada tanggal 5-13 September 2024. Konsep Paris Design Week memiliki konsep acara yang mirip dengan Paris Fashion Week. Pastikan untuk selalu mengecek situs resmi dari acara ini untuk mengetahui lebih detail terkait informasinya.

  • Techno Parade

Acara selanjutnya yang juga tidak kalah seru adalah Techno Parade. Event yang sudah dimulai sejak tahun 1998 ini direncanakan akan diselenggarakan pada tanggal 22 September 2024.

Sesuai dengan namanya, acara Techno Parade merupakan acara yang didedikasikan tentang teknologi. Namun tidak hanya itu saja, kamu juga akan bisa menyaksikan parade berkenaan dengan budaya dan musik, lho!

Parade ini akan dimulai dari Place de la Nation dan diiringi oleh musik hingga DJ. Jika kamu tertarik, kamu bisa mengecek detail informasi di situs resminya terkait parade seru di jalanan di Paris ini.

  • The Autumn Festival

Untuk kamu yang ingin menghadiri festival di sepanjang bulan September, kamu akan bisa menghadiri The Autumn Festival alias festival musim gugur. Seperti festival pada umumnya, kamu akan bisa menyaksikan line-up keren yang akan mengisi acara tersebut. 

Terdapat juga banyak pameran terkait seni, film, teater, hingga musik. Pastikan kamu mencatat tanggalnya bahwa acara ini berlangsung mulai dari 7 September hingga 9 Desember 2024. Dukung perjalananmu ke Paris ini dengan mengajukan pinjaman bank.

  • France’s European Heritage Days

France’s European Heritage Days akan berlangsung pada 20 hingga 22 September 2024 dan sangat patut kamu kunjungi!

Untuk memeriahkan acara ini, akan ada ratusan museum, monumen bersejarah, situs warisan, hingga balai kota yang membuka pintunya dan mempersilahkan masuk untuk melihat sekilas terkait tempat bersejarah Prancis yang menarik. Bagaimana, apakah kamu tertarik?

  • Paris 2024 Paralympics

event paris

Untuk kamu yang berkunjung ke Paris pada minggu pertama bulan September 2024, maka kamu berkesempatan untuk bisa menghadiri Paris 2024 Paralympics. 

Setelah sukses menyelenggarakan olimpiade 2024 saat musim panas, kini Paris juga menjadi salah satu kota sebagai tempat diselenggarakannya Paralympics 2024. Paris 2024 Paralympics ini akan berlangsung mulai dari 28 Agustus hingga 8 September.

  • Beragam Konser

Menonton konser di negara sendiri sudah biasa. Jika kamu memiliki waktu senggang saat berlibur, kamu bisa, lho, memanfaatkan waktu tersebut untuk pergi menonton konser di Paris. Oleh karena Paris merupakan salah satu kota yang sibuk, maka tidak heran jika ada banyak musisi yang menggelar konsernya di ibu kota Prancis ini. 

Beberapa musisi yang akan menggelar konsernya pada bulan September 2024 di Paris antara lain yaitu Piano Stars pada tanggal 3, 19, dan 21 September, Mozart’s Requiem & Ravel’s Bolero pada 14 dan 28 September, hingga Vivaldi’s Four Seasons pada 20 September. 

Jangan khawatir, untuk kebutuhan konser ini, kamu juga bisa mengandalkan dana dari pinjaman bank.

Saat berlibur ke Paris, kamu tidak hanya bisa berkeliling kota dan menikmati tempat wisatanya, melainkan bisa juga menghadiri acara seru yang sedang diselenggarakan. 

Berdasarkan pembahasan di atas, beberapa event menarik yang bisa kamu kunjungi di Paris pada September 2024 ialah Techno Parade, The Autumn Festival, Paris 2024 Paralympics, hingga beragam konser.

Untuk bisa merasakan liburan ke Paris yang menyenangkan dan menghadiri acara-acara seru tersebut, tentu kamu perlu mempersiapkan dananya dengan baik. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mendukung perjalanan yang tidak terlupakan ialah dengan mengajukan pinjaman bank layaknya produk digibank KTA.

Dengan mengajukan digibank KTA ini, kamu berkesempatan untuk meminjam dana hingga limit Rp200 juta. Selain itu, kamu juga akan diberikan banyak kemudahan mulai dari waktu approval dalam 60 detik, cicilan bisa dibayar hingga 36 bulan, dan syarat pengajuan tanpa dokumen fisik.

Jika kamu tertarik merencanakan liburan ke Paris dan membutuhkan dana tambahan, maka pinjaman bank dengan produk digibank KTA ini bisa menjadi solusinya. Cari tahu informasi lebih lengkap di sini.

Dimas W Cuma Penulis Biasa Yang Kadang Males-Malesan Kadang Semangat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

seventeen − 3 =